Unsur-unsur yang ditampilkan pada peta
RBI adalah spesifik untuk masing-masing unsur, dan memiliki kode yang unik. Skala
peta menentukan kelengkapan unsur-unsur yang ditampilkan, misalnya kantor desa
tidak akan muncul pada peta dengan skala 1:50.000. Simbolisasi unsur di peta
RBI di Badan Informasi Geospasial (BIG) biasanya dilakukan dengan software ArcGIS.
Artikel ini membahas bagaimana melakukan
representasi simbol peta RBI menggunakan ArcGIS. Representasi simbol yang
digunakan sudah tersedia, dan artikel ini tidak membahas bagaimana membuat
representasi simbol. Berikut tahap-tahap yang harus dilakukan dalam menambah
representasi simbol pada peta RBI.
1. File
shapefile harus disimpan dalam
geodatabase. Pertama, buatlah geodatabase terlebih dahulu.
2. Masukkan
file-file shapefile yang ada sebagai feature class dalam geodatabase yang
sudah dibuat.
4. Buka
ArcToolbox, pilih Cartography Tools -> kemudian Representation Management
-> Add Representation.
5. Masukkan
feature class dalam ‘Input Features’,
sedangkan rules representasinya dalam
‘Import Rule Layer (optional)’.
6. Rules sudah
masuk ke dalam feature class.
7. Buka
atribut feature class, seleksi untuk
unsur tertentu yang ingin disimbolkan secara spesifik. Misalnya unsur masjid.
8. Masuk
kembali ke ArcToolbox, pilih Calculate Representation Rule.
9. Masukkan
feature class sebagai ‘Input Features’,
dan pilih “Masjid” ke dalam ‘Representation Rule’.
10. Point
yang disimbolkan sebagai masjid sudah berubah sesuai simbol representasi.
Lakukan untuk semua unsur dengan terlebih dahulu menseleksi unsur yang akan
disimbolkan.
Sebagai tambahan dari kelanjutan proses
kartografi peta RBI, silahkan baca artikel-artikel berikut:
kapan diupdate lg mas :D
ReplyDeleteHatur Nuhun atas pencerahanya pa.... ^_^
ReplyDeleteMohon maaf, saya ingin tahu bagaimanakah caranya untuk pembuatan representasi simbolnya.. jika berkenan dijawab terimakasih. sangat berguna untuk penelitian saya. terimakasih
ReplyDeleteApakah pihak BIG bisa sharing font beserta style nya untuk simbol-simbol ini? Atau kah kami yang sudah mendapat layer2 rbi harus membuat sendiri representation symbol nya? Terima Kasih
ReplyDeleteApakah pihak BIG bisa sharing font beserta style nya untuk simbol-simbol ini? Atau kah kami yang sudah mendapat layer2 rbi harus membuat sendiri representation symbol nya? Terima Kasih
ReplyDeletebetul... semoga ada yang mau sharing layerfile nya minimal, dengan font nya
DeleteTerima kasi untuk materinya sangat bagus untuk media pembelajaran mengenai GIS.
ReplyDeletekunjungi juga web kampus saya ISB Atma Luhur