Pages

Wednesday, September 18, 2013

Happy 2nd Anniversary My Blog


Sedikit terlambat sebenarnya, dan saya berbohong jika saya mengatakan tidak lupa dengan hasil karya saya dua tahun yang lalu. Ketika itu, 12 September 2011, dimana saya sedang berada di saat-saat akhir Kerja Praktek di Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), saya hanya berdiam diri di mess karena memang saat itu hari Minggu dan saya tidak mempunyai rencana untuk pergi keluar seperti weekend-weekend biasanya. Dengan modal modem internet yang menancap di laptop, saya menghabiskan satu hari itu dengan hanya duduk dan membaca-baca buku tentang cara sederhana membuat blog yang baru saya beli beberapa hari sebelumnya ketika mudik lebaran. Saya mempraktekkan satu demi satu tutorial yang ada dalam buku itu, dan itu membuat saya tenggelam dalam keasyikan yang begitu besar.
Hingga akhirnya terciptalah blog yang saya beri nama “Geodesi untuk Indonesia”, sebuah nama filosofis yang tujuan awalnya adalah untuk mengenalkan Teknik Geodesi kepada Indonesia. Realisasi dari pengenalan tersebut adalah menuliskan hal-hal yang berkaitan dengan aplikasi Geodesi dalam berbagai bidang. Memanfaatkan momen dimana saat itu saya sedang magang di salah satu instansi penelitian besar di Indonesia, saya awalnya lebih banyak mengutip jurnal-jurnal yang ada di LAPAN untuk dijadikan bahan tulisan. Lebih tepatnya saya merangkum berbagai macam tulisan yang dihasilkan oleh peneliti dan ditulis kembali dengan bahasa yang (mungkin) lebih sederhana. Setelah cukup percaya diri dengan konten-konten awal yang saya upload, saya mulai berani menulis dengan mengkoordinasikan mata, otak, dan tangan tanpa dibantu dengan tulisan orang lain, hanya bermodalkan apa yang sudah saya pahami. Ya, bukankah menulis itu tidak perlu mengetahui semua hal, melainkan cukup menuliskan apa yang kita ketahui semata?
Kini blog ini sudah berumur dua tahun, dan alhamdulillah tulisan-tulisan masih konsisten menghiasi meskipun intervalnya tidak terlalu pendek. Blog ini akan tetap tumbuh selama saya masih bisa menulis, terus mendeskripsikan pengalaman-pengalaman yang akan saya dapatkan ketika belajar dari banyak hal, meskipun nampak tidak begitu hebat. Blog ini akan terus bervisi untuk mengenalkan Geodesi kepada Indonesia, selain menyalurkan minat saya kepada catatan-catatan yang digoreskan dalam bentuk digital. Blog “Geodesi untuk Indonesia” akan selalu berkembang selama jari saya masih bisa bergerak dan mata saya masih bisa melihat, karena menulis adalah salah satu cara saya untuk bersyukur atas apa yang Allah berikan, mulai dari fisik yang “sempurna”, pengalaman dan pelajaran hidup yang belum tentu semua orang dapatkan, hingga kegiatan dan pemikiran positif yang tentunya tak akan melahirkan sebuah tulisan jika tidak kita punya.

No comments:

Post a Comment

Please write your comment here